Banjar Dewa Maju, Aman dan Mandiri

Artikel

PERTEMUAN POKJA KETAHANAN KELUARGA DIKAMPUNG KB TINGKAT KECAMATAN TAHUN 2024

19 Desember 2024  KETUT HENDI SETIAWAN  69 Kali Dibaca  Berita Desa

(Badew-18 Desember 2024) Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Tulang Bawang melakukan kunjungan ke kampung Banjar Dewa dalam rangka kegiatan monitoring dan Evaluasi Ketahanan Keluarga Tahun 2024.

WhatsApp_Image_2024-12-18_at_15-23-33_(1) 

Dalam kesempatan ini hadir Bpk.Irwan Suherman ,s.sos.,MH(Analisis Ahli Muda) dan Tomi Efendi (Staf) dari dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana  kabupaten Tulang Bawang dan Bpk.Heriyanto,S.kom Petugas Keluarga Berencana  Kecamatan Banjar Agung.

Pertemuan dilakukan dibalai kampung,kampung Banjar Dewa pukul 11.00 wib yang menghadirkan Tim Pendamping Keluarga(TPK) dari kampung Banjar Dewa, Kampung Banjar Agung dan PLKB kecamatan Banjar Agung. serta turut hadir ibu Kepala Kampung Asri Susilowati dan sekdes Muhamad Barakah didampingi Kaur Perencanaan Umum Komang Ladre dan Bidan Desa Suwarni Amd.Keb.

 WhatsApp_Image_2024-12-18_at_15-23-33_(1).[1] 

Dalam acara ini bpk.Irwan Suherman menyampaikan beberapa tugas dari TPK  yang sangat penting untuk menunjang kemajuan kampung,khususnya Kampung Banjar Dewa.disana beliau menyampaikan tentang cara input data yang tepat agar mendapatkan hasil yang tepat dan akurat .

Dan dalam kesempatan yang sama Kepala Kampung Banjar Dewa Ibu Asri Susilowati menyampaikan rasa terima kasih kepada tim dari Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Tulang Bawang yang telah hadir mengevaluasi dan memonitoring  serta memberi materi penguatan untuk tim TPK kampung Banjar Dewa.

Semoga kegiatan ini terus berlanjut demi meningkatkan SDM TPK di Kampung Banjar Dewa  khususnya dan berkontribusi baik untuk kemajuan pembangunan kampung Banjar Dewa.

;

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Kampung

  Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

  Statistik

 Media Sosial

 Komentar

  Statistik Pengunjung

  • Hari ini : 273
    Kemarin : 252
    Total Pengunjung : 148,328
    Sistem Operasi : Unknown Platform
    IP Address : 3.14.251.87
    Browser : Mozilla 5.0

 Arsip Artikel