(BADEW-16 Desember 2024) Sehubungan dengan turunnya harga komoditas singkong petani mengeluhkan harga jual singkong tidak masuk akal(tidak sesuai antara modal dengan hasil) maka para petani Tulang Bawang dan Mesuji melakukan aksi Damai ke Pabrik singkong PT.SAM di kampung Banjar Dewa kecamatan Banjar Agung Kabupaten Tulang Bawang.
Dalam gerakan aksi ini petani menyampaikan tuntutannya kepada pihak perusahaan melalui perwakilan petani :
1.Harga terendah pembelian Singkong Rp.1.500
2.Rafaksi potongan Maximl 20%
3.Stop pencurian melalui timbangan.
Aksi ini dimulai pukul 08.00 wib start dari lapangan kampung Banjar Dewa dilanjutkan berjalan kaki ke PT.SAM kemudian melakukan orasi didepan Pabrik SAM.pukul 09.00 Koordinator Lapangan dan perwakilan Petani diterima untuk bernegoisasi dengan pihak perusahaan.
Dalam aksi ini kurang lebih 1000 petani yang mengikuti aksi damai ini.dengan harapan ada perubahan yang lebih baik dan sesuai harapan petani.agar petani lebih sejahtera dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat khususnya petani di tulang bawang.